Mancing Mania

A Bad Day Fishing Is Better Than A Good Day At Work

Senin, 21 Februari 2011

Kumpulan Resep Umpan Ikan MAS/TOMBRO PRIQTYUUU


RESEP UMPAN STRIKE PERTAMA
Bahan-bahan :
1. 1 Telur bebek
2. ons keju weishmen
3. sachet susu bubuk
4. 2 ons pelet 788
5. 1 bungkus mie instan
6. Essen daun pandan
7. 2 ons Ubi
8. ¼ kg ikan tongkol

Cara membuat :
Mie instan dan pelet blender menjadi tepung. Telur bebek digodok sampai matang dan diambil kuning telurnya saja. Keju diparut sampai halus. Ubi jalar dan ikan tongkol dikukus sampai lembek jangan lupa dibuang kulit dan durinya. Setelah semua bahan siap, campur kesemua bahan tersebut dalam satu wadah. Lalu aduk bersama susu dan essen, campur dengan sedikit air bila diperlukan. Kini umpan anda siap digunakan.

2. Umpan Telur Ayam

Bahan-bahan :
5 butir telur ayam
½ kg tepung ketan
Daun pandan beberapa helai
Pelet kira-kira 2,5 gemgam

Cara membuat :
Hancurkan 5 butir telur dan aduk isinya sampai lebur ( tidak terlalu berbusa ), tambahkan sedikit air agar tidak terlalu pekat, lalu masukan tepung ketan kedalam kocokan telur. Selanjutnya bungkus adonan yang telah jadi tersebut dengan daun pandan dan kukus hingga matang. Kini umpan tersebut telah siap anda gunakan untuk mancing, baik untuk galatama maupun di kolam harian.

3. Umpan Kuning

Bahan-bahan :
Jagung manis 5 tongkol Telor bebek 5 butir
(tidak muda tidak tua)
Keju Kraft 1/4 batang Kacang mede 1/4 ons
Kelapa 1/4 butir Susu Kental 1/4 kaleng
Vanili Secukupnya Daun pandan 2 lembar
Ubi 1 buah Tuna 1 kaleng
Kroto secukupnya

Cara Membuat :
Semua bahan seperti jagung manis, keju kraft dan kelapa diparut terlebih dahulu. Sedangkan untuk kacang mede terlebih dahulu digoreng dan selanjutnya digilas sampai halus, dan telur bebek diambil kuningnya saja.
Apabila semua bahan telah siap, campurlah jagung dengan kuning telur, keju parut, kacang mede, susu kental, vanili, perasan daun pandan dan santan kelapa yang diperas tanpa menggunakan air.
Bahan-bahan yang telah dicampur diaduk hingga rata, kemudian dimasukkan ke dalam kantung plastik berukuran ½ kg.
Adonan didalam plastik diikat rapat pada ujungnya agar bentuk adonan menjadi pipih dan rata dalam mematangkannya. Plastik dirangkap dua agar dalam pengukusan tidak pecah. Selanjutnya adonan dikukus selama 3-4 jam. Sebelum dimasak, daun pandan sepanjang 10 cm sebaiknya dimasukkan pada setiap kantung.
Untuk mendapatkan hasil yang rata dalam pengukusan sebaiknya setelah 1,5 jam adonan diangkat, kemudian ditekan hingga pipih dan dimasak kembali dengan posisi terbalik.
Setelah 3-4 jam, adonan umpan akan berwarna kuning pertanda sudah matang dan berbentuk pipih, tidak terlalu keras ataupun lembek.
Umpan kuning yang telah siap dicampur dengan 1 buah ubi rebus untuk dicampur dan diaduk sampai rata. Setelah semua rata, masukkan 1 kaleng tuna untuk dicampur hingga rata.
Masukkan kroto secukupnya ke dalam adonan, diaduk hingga rata.

Resep umpan kuning ini dapat bertahan hingga 1 minggu. Selamat mencoba!!!!!!!


4. Umpan Putih Super

Bahan-bahan :
Katulampa 3 sachet susu dancow
6 butir telur ayam negeri 1 bungkus umpan jadi Pak Ikin
1 kaleng Deho 1 lembar daun pandan
2-3 ons kroto

Cara membuat :
Aduk semua bahan diatas kecuali Deho. Adukan atau adonan tersebut ditim selama 15-20 menit. Setelah dingin, umpan siap dipakai. Namun sebelum digunakan, campurkan terlebih dahulu Deho dengan porsi secukupnya ( seimbang).

5. Umpan durian tiga mata

Bahan-bahan :
Durian tiga mata (biji)
Gula merah 200 gr
Ubi Jalar
Sagu 200 gr

Cara membuat :
Pisahkan daging durian dari bijinya. Parut ubi jalar hingga membentuk seperti tepung.
Didihkan air 200 ml, setelah itu masukkan gula merah aduk hingga menjadi lumer. Setelah itu masukkan daging durian aduk hingga durian tercampur benar dengan larutan gula tadi.
Selanjutnya untuk mengentalkan umpan tambahkan sagu dan parutan ubi jalar.
Aduk hingga rata, umpan durian siap digunakan.

6. Umpan Susu Sapi

Bahan-bahan :
10 tongkol jagung manis 4 butitr telur bebek
1/2 liter susu sapi murni. 1/4 kelapa ukuran sedang.
1/2 kg ubi kuning 1/2 blok keju Kraft 1/2 sendok makan mentega Weijmans

Bahan campuran lain :
2 ekor bandeng hitam basah 1 Kg kroto putih segar

Cara membuat :
Jagung dan kelapa digiling halus. Ubi kuning dikukus lalu diparut. Keju diparut. Susu sapi dimasak diatas api kecil sambil terus diaduk hingga tinggal 6 sendok makan. Telur bebek ( 5 butir campur dan 3 kuningnya saja ) diaduk dengan mixer pada kecepatan tinggi. Jagung, kelapa, ubi, keju, susu sapi, dan mentega dicampurkan ke adonan telur sambil terus diaduk pada kecepatan tinggi. Umpan siap dipakai. Catatan : Jika akan dipakai mancing pada pagi hari, umpan harus dibuat malam hari dan harus sudah jadi tepat menjelang pagi.

Cara memakai : Kroto putih sebanyak 1/2 dikukus lalu dicampur pelet. Gunakan sebagai bom. Kroto dikukus dengan maksud agar bisa tenggelam. Seperti biasa, sebelum dipasang umpan harus dicampur lagi dengan kroto di bagian luarnya. Jika ikan mas di kolam ternyata menyukai umpan amis, selain kroto, adonan boleh dicampur lagi dengan daging bandeng yang sebelumnya telah dikukus dan dihaluskan. Daging bandeng bisa dicampur langsung ke adonan atau hanya dibagian luar.

7. Umpan Jagung

Bahan-bahan :
10 Tongkol jagung muda 1/3 blok keju Kraft
1/2 ons singkong Roombutter Weijmans secukupnya
1/4 butir kelapa muda 2 ons kroto (kroto beras)
1 butir kuning telur bebek ( boleh tidak dipakai )

Cara membuat :
Jagung, singkong, kelapa muda dan keju diparut lalu dicampurkan dengan sisa bahan dan diaduk rata. Adonan dibungkus rapat dengan alumunium foil. Dikukus selama 2 jam dengan api kecil, air sudah harus mendidih saat adonan dimasukkan. Kroto dicampurkan saat umpan akan dipakai.

8. Umpan Susu Murni

Bahan-bahan :
1/4 kg ubi kuning 50 gram Bubur bayi Cerelac rasa pisang
3 ekor belut 5 tongkol jagung manis
1/4 pak keju Kraft 2 butir telur (bagian kuningnya saja)
Susu murni secukupnya 50 gram mentega
1 kaleng ikan tuna 2 ons kroto

Cara membuat :
Ubi, belut dan parutan jagung manis dikukus terpisah. Untuk jagung kukus setengah matang saja. Parut ubi dan keju, haluskan daging ikan tuna dan daging belut. Campurkan semua bahan di atas tadi aduk hingga rata. Untuk kroto dicampurkan saat umpan akan dipakai.

9. Umpan Mie Instan

Bahan-bahan :
1 bungkus Indomie kari ayam
2 butir telur ayam kampung 1 sendok makan roombutter Weijmans
1 sendok makan penuh bubur bayi Nutrisia beras 1 lembar keju Kraft
1 sendok makan susu bubuk Infamil 1 sendok teh bubur bayi Cerelac beras

Cara membuat :
Indomie diblender sampai halus lalu diaduk dengan kuning telur yang sudah dikocok. Roombutter dipanaskan sampai mencair. Ke dalamnya lalu dimasukkan keju parut dan diaduk. Pemanasan diteruskan dengan api kecil. Bahan-bahan lain kemudian dicampurkan. Selama pengadukan, api harus tetap kecil supaya adonan tidak hangus. Setelah warnanya agak kuning, bubur bayi Nutrisia beras dimasukkan dan diaduk lagi. Adonan didinginkan sebelum dimasukkan kedalam kaleng untuk disimpan. Cerelac berfungsi untuk pengeras umpan. Apabila saat dipakai umpan terlalu lembek ( mudah hancur ), tepung Cerelac dapat ditambahkan lagi. Sebelum dipakai umpan harus dicampur rata dengan kroto secukupnya.

10. Umpan Kacang Mete

Bahan-bahan :
2 tongkol jagung manis (sweetcorn ) muda 0,5 sendok teh gula pasir
1,5 ons ubi jalar manis 2 ons kacang mete
1 ons singkong 1 ons kacang tanah
0,5 ons keju Kraft 0,5 sendok garam
2 kuning telur ayam kampung mentega secukupnya

Cara membuat :
Kacang mete dan kacang tanah digoreng dengan mentega, setelah matang keduanya kemudian diblender sampai benar-benar halus. Jagung muda, ubi jalar, dan singkong dikupas lalu diparut sampai halus demikian juga keju kraft dihaluskan, diaduk jadi satu dengan bahan-bahan yang lain, kemudian dibungkus, dikukus dengan api besar sampai matang. Pada saat digunakan, umpan jagung ini harus dicampur dulu dengan kroto atau daging belut.

Buat para mancing mania ikan mas/tombro, resep pilihan ini berhasil saya kumpulkan dari berbagai sumber jadi bila ada persamaan baik secara materi maupun tulisan mohon maaf dan mohon maklum. Some of this recipes sudah saya coba dan hasilnya cukup memuaskan.
selamat mencoba...